Agar Kita Gila Membaca & Menulis
Penulis |
Muhammad Nuruddin |
Editor | Bagus Irawan |
Kategori |
Motivasi |
Kertas | Book Paper |
Jenis Cover | Soft Cover |
Berat | 150 gram |
Survey menunjukkan tingkat literasi bangsa Indonesia masih rendah bila dibandingkan dengan negara-negara lainnya. Hal ini menunjukkan sebuah keprihatinan tersendiri, mengingat kemajuan sebuah bangsa ditentukan faktor kualitas sumber daya manusianya. Di mana tingkat literasi yang unggul tentunya mengambil peran penting bagi kemajuan peradaban suatu bangsa. Literasi sendiri dipengaruhi oleh sejauh apa minat seseorang membaca dan menulis dalam sebuah generasi suatu bangsa. Buku karya Muhammad Nuruddin ini menjadi sebuah cambukan bagi generasi muda Indonesia agar memahami betapa nikmatnya membaca dan menulis. Melihat banyaknya anak muda zaman sekarang yang mengalami kecanduan dalam bermain game, nonton drakor, dan menghabiskan sebagian besar waktunya untuk internet, penulis terketuk menularkan kenikmatan literasi yang dirasakannya kepada mereka. Buku ini berisi bukti konkret yang menunjukkan betapa nikmatnya seorang yang sedang ‘mabuk’ membaca dan menulis itu. Anak-anak muda harus tahu, bahwa selain bermain game, nonton, merokok, apalagi mengonsumsi obat-obatan, yang bisa melahirkan kecanduan, membaca dan menulis juga sejujurnya bisa melahirkan kecanduan dan keseruan yang sama. Bahkan lebih baik. Buku ini akan memandu pembaca dan menunjukkan cara-caranya.
Maaf, belum ada data tentang penulis Muhammad Nuruddin